Rechercher dans ce blog

Monday, May 9, 2022

Saham-saham yang Merosot Sampai Mentok Saat IHSG Kebakaran - detikFinance

Jakarta -

Hari ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona merah dan turun sangat dalam. Saham-saham perusahaan besar juga anjlok hingga menyentuh level terendah dan masuk ke auto reject bawah (ARB).

Mulai dari saham-saham bluechip sampai saham perusahaan yang baru melantai di Bursa Efek Indonesia. Berikut daftarnya:

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) yang turun 6,62% ke level Rp 254 per lembar. Jauh meninggalkan harga penawaran saham perdana sebesar Rp 338 per lembar saham.

Lalu saham PT Astra International Tbk (ASII) tercatat turun hingga 6,93% ke level Rp 7.050. Saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) juga tercatat ARB dengan turun hingga 6,69% ke posisi Rp 2.790.

Saham emiten ber-DNA startup lainnya yakni PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) juga menyentuh ARB dengan turun 6,81% ke posisi Rp 356 per lembar.

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini dibuka di zona merah. IHSG dibuka merah dengan turun 81 poin atau 1% ke level 7.147. Ini merupakan perdagangan IHSG pertama kali setelah libur Lebaran 2022.

IHSG sudah berada di zona merah sejak pra perdagangan. IHSG turun 73 poin atau 1,02% ke level 7.154. Sementara indeks LQ45 turun 18 poin atau 1,67% ke level 1.067.

Simak Video "GoTo Akan IPO, Ini Kata Analis"
[Gambas:Video 20detik]
(kil/das)

Adblock test (Why?)


Saham-saham yang Merosot Sampai Mentok Saat IHSG Kebakaran - detikFinance
Read More

No comments:

Post a Comment

Media Vietnam Ingatkan Negaranya untuk Mewaspadai Kekuatan Baru Diaspora Timnas Putri Indonesia - Bola.com

[unable to retrieve full-text content] Media Vietnam Ingatkan Negaranya untuk Mewaspadai Kekuatan Baru Diaspora Timnas Putri Indonesia    B...