Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan bertemu dengan CEO Tesla Elon Musk dalam kunjungannya ke Amerika Serikat (AS).
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pihaknya sedang mengatur jadwal untuk pertemuan tersebut.
"Oh ya ketemu, sekarang lagi kita atur ketemunya maunya di mana jadinya gitu," kata Luhut dalam konferensi pers, Senin (9/5/2022).
Luhut mengatakan, saat ini tim Tesla sedang berada di kantornya. Rencananya, tim dari Tesla juga akan berkunjung ke Morowali.
"Sekarang timnya Tesla ada di kantor saya sedang bicara, tadi makan siang, nanti makan malam. Besok mereka akan ninjau ke lapangan, ninjau ke Morowali ke mana-mana itu," ujarnya.
Menurut Luhut, tim Tesla hingga saat ini puas dengan data mereka dapat. Meski begitu, Luhut belum memaparkan apa maksud tim Tesla hadir di kantornya.
"Tadi mereka sangat puas dengan data yang mereka dapat sampai hari ini," ujarnya.
(acd/dna)Besok Terbang ke AS, Jokowi Mau Ketemu Elon Musk - detikFinance
Read More
No comments:
Post a Comment