Jakarta, CNBC Indonesia - Tingginya harga batu bara memberi berkah bagi perusahaan batu bara, termasuk PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). Sepanjang tahun lalu, ITMG berhasil membukukan laba bersih yang meroket hingga 1.105% year-on-year (yoy).
Perseroan membukukan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$ 475,57 juta pada 2021, meroket 1.105% dibandingkan dengan hanya US$ 39,47 juta pada 2020.
Perolehan laba pada 2021 itu setara dengan sekitar Rp 6,8 triliun (asumsi kurs Rp 14.300/dolar AS).
Akibatnya, laba bersih per saham dasar turut terkerek menjadi US$ 0,43 pada 2021, dari sebelumnya US$ 0,04 pada 2020.
Sepanjang tahun lalu, pendapatan bersih tercatat US$ 2,08 miliar, tumbuh signifikan hingga 75,2% dibandingkan dengan US$ 1,18 miliar pada 2020.
Beban pokok pendapatan mencapai US$ 1,16 miliar, naik 17,6% dibandingkan dengan US$ 986,19 juta pada tahun sebelumnya.
[Gambas:Video CNBC]
(vap/vap)
Berkah Harga Batu bara, Laba ITMG Meroket 1.105% Pada 2021 - CNBC Indonesia
Read More
No comments:
Post a Comment