Chery Group memiliki berbagai sub brand merek mobil secara global. Pabrikan asal China ini berencana tidak hanya memasarkan merek Chery di Tanah Air.
Omoda 5 sudah dijual oleh Chery di Indonesia. Tapi sebenarnya nama Omoda itu adalah merek atau sub brand dari Chery International. Jadi Chery International berencana mengekspansi pasar dengan empat brand, di antaranya Chery, Exeed, Omoda, dan Jaecoo.
Merek Chery diketahui punya beberapa model di antaranya Tiggo 8, Tiggo 7, Tiggo 4, dan Tiggo 2. Sedangkan Arrizo 8, Arrizo 7 dan Arrizo 5. Nah di Indonesia, Chery sudah menjual Tiggo 8, Tiggo 7, dan Omoda 5.
Lalu sub-brand premium dari Chery Group lainnya, yakni Exeed. Brand tersebut punya model yang dijual di antaranya VX, TXL, dan LX, model-model mendatang yang bakal dipasarkan dengan powertrain battery electric vehicles (BEV) di antaranya E03 dan E0Y. Exeed masuk dalam model yang premium dari Chery Group.
Selain itu dua brand lain di bawah Chery Group adalah Omoda dan Jaecoo. Dalam paparannya Vice President Chery International sekaligus President PT Chery Sales Indonesia (CSI), Shawn Xu, Omoda menyasar segmen anak muda, seperti Omoda 5 yang sudah meluncur lebih dulu.
Kemudian Jaecoo memiliki dimensi yang lebih besar dari Omoda. Model pertama yang bakal dijual di China pertama kali ialah Jaecoo 7 dengan berbagai pilihan powertrain dari Internal Combustion Engine (ICE) hingga Battery Electric Vehicles (BEV).
Jaecoo 7 dari segi tampilan bakal menantang langsung Honda CR-V dan Mazda CX-5. Dari segi harga, posisi Jaecoo berada di atas Omoda.
"Jaecoo tidak secepat itu (bakal rilis di Indonesia tahun ini), mungkin tahun depan. Omoda kita sudah punya (lewat Omoda 5) baru rilis juga. Untuk sub brand Omoda mungkin akan tahun depan juga," ujar Shawn Xu, (9/5/2023).
Simak Video "Tes Lengkap Chery Omoda 5: Desain Memukau, Fitur Istimewa! "
[Gambas:Video 20detik]
(riar/din)
Rencana Chery Group Rilis Mobil Merek Omoda dan Jaecoo di Indonesia - detikOto
Read More
No comments:
Post a Comment