Rechercher dans ce blog

Friday, October 15, 2021

Kapitalisasi Bursa Tembus Rp 8.000 Triliun - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Perusahaan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Yulianto Aji Sadono mengungkapkan nilai kapitalisasi bursa turut mengalami peningkatan 2,34 persen selama sepekan.

“Sekaligus mencatatkan pencapaian baru yaitu menembus angka Rp 8.000 triliun, atau tepatnya sebesar Rp 8.134,67 triliun dari angka Rp 7.948,39 triliun pada pekan lalu," ujarnya dalam siaran pers, Jumat (15/10/2021).

Selama periode 11-15 Oktober 2021, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat (15/10/2021), ditutup pada zona hijau dan berhasil menyentuh level psikologis 6.600 atau tepatnya 6.633,338.

Secara keseluruhan selama sepekan ini, IHSG meningkat sebesar 2,34 persen dari posisi 6.481,769 pada pekan sebelumnya.

Baca juga: Begini Ciri-ciri Calo CPNS Menurut Kemenpan-RB

Sementara itu, rata-rata nilai transaksi harian (RNTH) mencatatkan koreksi sebesar 2,75 persen menjadi Rp 17,452 triliun, dari Rp 17,946 triliun pada pekan sebelumnya.

Rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa juga turun sebesar 9,93 persen menjadi 1,4 juta transaksi dari 1,6 juta transaksi pada pekan yang lalu.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Rata-rata volume transaksi harian Bursa juga mengalami koreksi sebesar 15,5 persen menjadi 23,384 miliar saham dari 27,673 miliar saham pada pekan sebelumnya.

Investor asing di akhir pekan mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp 1,5 triliun dan sepanjang tahun 2021 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp 33,14 triliun.

Baca juga: Menkominfo: Tidak Ada Kompromi untuk Pinjol Ilegal

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Kapitalisasi Bursa Tembus Rp 8.000 Triliun - Kompas.com - Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Naik Lagi, Harga Emas Hari Ini Melompat Hingga Rp 15.000 Per Gram, Segini Harga Per Gramnya - Serambinews.com

[unable to retrieve full-text content] Naik Lagi, Harga Emas Hari Ini Melompat Hingga Rp 15.000 Per Gram, Segini Harga Per Gramnya    Sera...