Rechercher dans ce blog

Tuesday, June 8, 2021

Kecewa Insentif Dipotong, Driver GoSend Kirim Karangan Bunga - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Pengemudi (driver) GoSend untuk layanan same day delivery atau GoKilat mengirimkan karangan bunga ke kantor Gojek di Kemang Timur, Jakarta Selatan.

Karangan bunga tersebut dikirimkan sebagai bentuk protes terhadap skema insentif baru yang diberlakukan pihak GoJek mulai hari ini, Selasa (8/7).

Isinya merupakan ungkapan kecewa serta kalimat sindiran terhadap pihak GoJek karena dinilai menerapkan insentif yang lebih rendah dari sebelumnya. "Habis anak saya sunat, kok insentif saya disunat juga..," demikian bunyi salah satu kalimat dalam karangan bunga tersebut.


Yulianto, perwakilan driver GoSend Jabodetabek, mengatakan total ada 8 bunga yang dikirimkan ke kantor tersebut. Sayangnya seluruh karangan bunga tersebut dibawa masuk ke dalam dan tak ada satu pun yang dibiarkan berada di luar kantor.

"Tidak ada tidak diperkenankan ditaruh di luar dengan banyak alasan karena di sekeliling kantor GoJek banyak rumah pejabat. Takut menimbulkan kegaduhan, bikin macet, sampai diangkut satpol-PP. Enggak masuk akal," ujarnya saat dihubungi CNNIndonesia.com.

Diketahui pengemudi GoSend same day delivery di Jabodetabek melakukan aksi mogok massal dengan off-bid mulai hari ini hingga tiga hari mendatang.

Mereka menilai insentif baru yang ditetapkan pihak Gojek juga merugikan sebab nilainya lebih kecil dari sebelumnya.

Untuk GoSend same day delivery di Jabodetabek misalnya, insentif ditetapkan sebesar Rp1.000 per pengantaran untuk 1-9 pengantaran, Rp2.000 per pengantaran jika driver menyelesaikan 10-14 pengantaran, dan Rp2.500 per pengantaran jika driver menyelesaikan pengantaran di atas 15 paket.

Skema ini berbeda dengan sebelumnya di mana insentif Rp10 ribu akan diberikan jika driver menyelesaikan 5 pengantaran, Rp30 ribu untuk 8 pengantaran, Rp45 ribu untuk 10 pengantaran, Rp60 ribu untuk 13 pengantaran, dan Rp100 ribu untuk 15 pengantaran.

Sementara itu, Vice President Corporate Communication Gojek Audrey Petriny menjelaskan alasan perusahaannya mengubah skema insentif tersebut agar makin banyak mitra yang dapat menikmati insentif dibandingkan sebelumnya.

"Salah satu yang mendasari kebijakan ini adalah temuan kami di lapangan di mana kami menemukan banyak mitra yang tak memiliki kesempatan mendapatkan bonus atau insentif," ujarnya kepada CNNIndonesia.com.

Audrey menjelaskan, dengan skema yang baru, insentif bisa didapatkan meski driver hanya menyelesaikan 1 pengiriman. Ini berbeda dengan sebelumnya di mana untuk mendapatkan insentif driver harus menyelesaikan minimum 5 pengiriman.

"Saat ini mitra harus bisa memenuhi lima pengiriman atau pengantaran supaya bisa mendapatkan bonus Rp10 ribu, dan bonus itu bisa diperoleh kalau teman-teman menjaga performance-nya dengan baik, tidak sering cancel order," ucapnya.

[Gambas:Video CNN]

(hrf/sfr)

Adblock test (Why?)


Kecewa Insentif Dipotong, Driver GoSend Kirim Karangan Bunga - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Harga Emas Antam Hari Ini (Selasa, 1 Oktober 2024) - Dataindonesia.id

[unable to retrieve full-text content] Daftar Harga Emas Antam Hari Ini (Selasa, 1 Oktober 2024)    Dataindonesia.id Harga Emas Antam (AN...