Rechercher dans ce blog

Friday, June 11, 2021

Ikut Antre BTS Meal, Erick Thohir Minta McDonalds Jaga Prokes - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri BUMN Erick Thohir mengaku ikut mengantre membeli BTS Meal yang tengah laku keras sejak diluncurkan di Indonesia pada Rabu (9/6) lalu.

Sempat was-was takut tidak kebagian, Erick menyebut paket BTS Meal yang didapatnya dibeli lewat layanan antar drive thru untuk anak bungsunya, Alia.

"Dapat juga (BTS Meal), sampe keringetan, engga tau dapat atau engga. Alhamdulilah dapat buat anak saya yang kecil Alia," beber Erick lewat akun Instagramnya seperti dikutip pada Jumat (11/6).


Dalam postingan tersebut, Erick mengingatkan McDonald's untuk tetap menjaga protokol kesehatan di tengah ramainya minat masyarakat memborong BTS Meal. Pesan ia sampaikan karena ingin para Army atau penggemar BTS untuk tetap dapat menikmati BTS Meal.

"Semoga gerai McDonald's bisa tetap menjaga protokol kesehatan selama masa ini ya. Karena saya yakin BTS Army seluruh Indonesia semangat banget untuk menikmati BTS Meal (termasuk anak saya)," kata dia.

[Gambas:Instagram]

Seperti diketahui, waralaba makanan siap saji asal AS, McDonald's, meluncurkan paket makanan kolaborasi dengan selebritas terkenal dunia, setelah menggandeng rapper Travis Scott, kini perusahaan berkolaborasi dengan boyband Kpop, BTS.

Pada hari pertama peluncuran BTS Meal di Indonesia, terjadi pelanggaran protokol kesehatan di beberapa gerai McDonald's karena membludaknya pesanan masyarakat. Bahkan, aparat polisi harus turun tangan dan menyegel sejumlah gerai restoran McDonald's di Indonesia.

Buntutnya, Polda Metro Jaya meminta pihak McDonald's untuk menghilangkan paket BTS Meal sementara waktu demi mencegah kerumunan massa.

"Kami mengusulkan kemarin supaya aplikasi yang Meal BTS itu dihilangkan dulu. Jangan sampai terjadi kerumunan seperti ini," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di kantornya, Kamis (10/6).

Ia menuturkan pihak pengelola McDonald's telah menyampaikan akan memperbaiki sistem untuk mencegah kerumunan.

"Mereka akan memperbaiki sistemnya jangan sampai terjadi kerumunan. Itu pengakuan dari hasil klarifikasi yang sudah dilakukan kepada para manajemen gerai-gerai McDonald's yang ada, mereka akan memperbaiki sistem itu," tuturnya.

[Gambas:Video CNN]

(wel/age)

Adblock test (Why?)


Ikut Antre BTS Meal, Erick Thohir Minta McDonalds Jaga Prokes - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Rupiah Ambruk 400 Perak Dalam Seminggu, Ini Penyebabnya! - CNBC Indonesia

[unable to retrieve full-text content] Rupiah Ambruk 400 Perak Dalam Seminggu, Ini Penyebabnya!    CNBC Indonesia Rupiah merosot setelah ...