Rechercher dans ce blog

Thursday, April 22, 2021

BCA Bakal Sulap Mobile Banking Jadi Super App - detikFinance

Jakarta -

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sedang mempersiapkan aplikasi mobile banking untuk menjadi Super App. Nantinya ada berbagai macam layanan yang disediakan dalam satu aplikasi.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengungkapkan saat ini perseroan sudah memiliki mobile banking dan klik BCA atau internet banking yang sudah ada lebih dulu.

Jahja menyebutkan dengan internet banking ini, nasabah harus menggunakan token setiap bertransaksi. Kemudian dengan mobile banking dibutuhkan PIN untuk transaksi.

"Dengan app itu kita ada akses PIN dan sudah selesai tidak perlu tambahan token. Kita sekarang sedang usaha mencoba menggabungkan apakah internet banking bisa masuk ke aplikasi kita dan digunakan bersama-sama," kata Jahja dalam konferensi pers, Kamis (22/4/2021).

Dia mengungkapkan di era digital seperti sekarang ekosistem merupakan hal yang penting. Karena bank pasti melakukan funding, kredit dan payment. Karena itu bank sekarang juga berupaya untuk mengedukasi nasabah terkait platform.

Direktur BCA Santoso mengungkapkan sebenarnya BCA sudah memiliki cikal bakal super app di BCA Mobile. "Sekarang itu di BCA Mobile sudah ada fitur lifestyle nah itu cikal bakal super app," ujarnya.

Menurut Santoso dari data yang diterima BCA, banyak nasabah yang menggemari fitur ini. Mereka menggunakan untuk membeli tiket kereta api, tiket pesawat, voucher game sampai pesan hotel. "Limit customer terus beruang membeli dalam 3-4 bulan terakhir. Saya pikir ini akan terus ditingkatkan," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)


BCA Bakal Sulap Mobile Banking Jadi Super App - detikFinance
Read More

No comments:

Post a Comment

Naik Lagi, Harga Emas Hari Ini Melompat Hingga Rp 15.000 Per Gram, Segini Harga Per Gramnya - Serambinews.com

[unable to retrieve full-text content] Naik Lagi, Harga Emas Hari Ini Melompat Hingga Rp 15.000 Per Gram, Segini Harga Per Gramnya    Sera...