PRFMNEWS - Warga Kota Bandung beramai-ramai melaporkan kenaikan harga LPG (elpiji) non subsidi pada hari ini Minggu, 27 Februari 2022.
Laporan terbanyak yang disampaikan warga Kota Bandung ke Redaksi Radio PRFM adalah mengenai kenaikan harga elpiji non subsidi jenis Bright Gas.
Lebih spesifik warga Kota Bandung melaporkan kenaikan harga terjadi pada elpiji bright gas ukuran 12 kilogram (Kg) menjadi Rp192 Ribu.
Laporan yang diterima Redaksi Radio PRFM dari warga turut disertai surat pemberitahuan dari pihak distributor (agen) elpiji di Jalan Emong, Kelurahan Burangrang, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung.
"Bersama surat ini kami beritahukan, bahwa terhitung mulai tanggal 27 Februari 2022. Harga isi LPG biru dan Bright Gas 12 Kg diberlakukan harga Rp192 Ribu/tabung," tulis surat pemberitahuan agen elpiji di Kota Bandung seperti dikutip prfmnews.id
Sebelumnya diberitakan, mulai Minggu 27 Februari 2022 harga elpiji non subsidi resmi dinaikan PT Pertamina (Persero).
Harga elpiji non subisidi naik mulai hari merupakan hasil penyesuaian Pertamina dengan harga minyak dan gas bumi di pasar global.
Baca Juga: Tips Cara Memilih Aplikasi Pembukuan yang Tepat
Laporan Warga: Harga Elpiji Bright Gas 12 Kg Naik jadi Rp192 Ribu di Kota Bandung - PRFM News - PRFMNews
Read More
No comments:
Post a Comment