Rechercher dans ce blog

Wednesday, November 3, 2021

Pemerintah Akan Pensiunkan Dini PLTU 5,5 GW Dalam 8 Tahun - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pemerintah akan segera mempensiunkan dini Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) berkapasitas total 5,5 Gigawatt (GW). PLTU yang bersumber dari batu bara ini nantinya akan digantikan dengan energi terbarukan yang lebih ramah lingkungan.

"Indonesia telah mengidentifikasi terdapat 5,5 GW PLTU batu bara yang bisa masuk dalam proyek (early retirement dari pembangkit batubara) ini," tulis Sri Mulyani dalam unggahan instagram, Selasa (2/11).

Ia menambahkan proses pensiun dini itu akan memakan waktu hingga 8 tahun. Kebutuhan pendanaan yang diperlukan untuk menggantikan PLTU yang dipensiunkan itu mencapai US$25 miliar hingga US$30 miliar atau setara Rp428 triliun (kurs Rp14.287 per dolar).


Target ini disampaikan secara langsung di depan para pimpinan perusahaan global yang berpusat di Inggris. Sri Mulyani mengklaim perusahaan-perusahaan tersebut ingin mendengar komitmen Indonesia dalam perubahan iklim.

Salah satu komitmen pemerintah yang ia sebutkan adalah Peraturan Presiden mengenai Nilai Emisi Karbon (NEK) yang belum lama ini disahkan. Ia turut menyebutkan proyek pengembangan kendaraan listrik dan baterai di Tanah Air.

"Begitu juga halnya potensi Indonesia pada pengembangan kendaraan dan baterai listrik, serta pembangunan Green Industrial Park di Kalimantan Utara seluas 13 ribu hektar yang akan menggunakan sumber energi ramah lingkungan," ujarnya.

Sri Mulyani juga mengatakan para pimpinan perusahaan yang hadir sangat antusias dalam menanyakan dan mendukung instrumen pendanaan hijau yang dibentuk pemerintah. Instrumen yang dimaksud adalah Green Bonds and Blended Finance.

Dalam pertemuan tersebut di Glasgow tersebut, turut hadir Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, dan Menteri BUMN Erick Thohir.

[Gambas:Video CNN]

(fry/agt)

Adblock test (Why?)


Pemerintah Akan Pensiunkan Dini PLTU 5,5 GW Dalam 8 Tahun - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Saham Pilihan untuk Trading 26 November dan Target Harganya - Investor.ID

[unable to retrieve full-text content] Saham Pilihan untuk Trading 26 November dan Target Harganya    Investor.ID Ada "Ancaman"...