Rechercher dans ce blog

Saturday, July 3, 2021

Crazy Rich Surabaya, Bos Samator Arief Harsono Meninggal Market - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Pengusaha asal Surabaya Arief Harsono, yang merupakan pemilik Samator Grup meninggal dunia pada Jumat, (02/07/2021) di RS Adi Husada, Surabaya akibat Covid-19.

Informasi ini diperoleh dari akun instagram Hermanto Tanoko @htanoko yag dikutip Sabtu, (03/07/2021). 

Hermanto Tanokoadalah salah satu crazy rich asal Surabaya yang memiliki kerjaan bisnis Tancorp. Tancorp Abadi Nusantara atau yang dikenal sebagai Tancorp merupakan perusahaan besar yang memiliki lebih dari 100 brand aktif di Indonesia yang dikelola oleh 36 unit bisnis.


[Gambas:Instagram]

Dalam postingan Hermanto dituliskan, "Indonesia telah kehilangan salah satu tokoh pengusaha Gas Terbesar di Indonesia. Ir. Arief Harsono, MM., M.Pd.B., bos Samator Grup yang telah menghembuskan nafas terakhir pukul 21.30 WIB, Jumat 2 Juli 2021, @RS Adi Husada, Surabaya," tulis Hermanto.

Arief mendirikan Samator th 1975, sekarang Samator Grup dengan fasilitas lebih dari 50 pabrik Oksigen & 100 pos pengisian. Samator juga menyediakan serangkaian produk dan jasa gas dalam memenuhi permintaan pasar dengan jaringan distribusi terbesar dan terluas secara Nusantara.

Samator Grup telah tumbuh menjadi perusahaan Multi Triliun Rupiah dengan karyawan lebih dari 3.000 orang.

Pada tahun 2004, Samator melakukan ekspansi usaha gas industrinya secara agresif dengan melakukan akuisisi atas PT Aneka Gas Industri.

Hermanto Tanoko mengenang pada tanggal 25 Juli sempat bertanya kepada Arief Harsono mengenai kondisi Covid-19 dan kecukupan oksigen. Lalu Arief menjawab kelihatan akan naik terus sampai pertengahan Juli.

"Memang seluruh Produsen Oxygen kewalahan terbentur akan Tabung Gas dan transport. Jadi beberapa minggu ini saya banyak sibuk koordinasi kekurangan Oxygen di RS Jabar, Jateng & Jatim sehingga agak kelupaan waktu istirahat," paparnya mengenang yang disampaikan Arief.

Lebih lanjut dia mengatakan, kita semua telah kehilangan seorang Pahlawan yang telah berjibaku memenuhi keperluan Oksigen di Indonesia.

"Terima kasih dan Selamat jalan sahabat, partner, tokoh panutan yang luar biasa Bapak Arief Harsono, beliau telah membantu ribuan masyarakat program vaksinasi dan setiap hari sibuk koordinasi alokasi Oksigen dengan berkeliling ke seluruh RS di Indonesia." 

Arief HarsonoFoto: Dok Samator
Arief Harsono

[Gambas:Video CNBC]

(hps/hps)

Adblock test (Why?)


Crazy Rich Surabaya, Bos Samator Arief Harsono Meninggal Market - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Tak Adil Bagi RI, Menperin Tolak Proposal Investasi Rp1,5 T dari Apple - CNN Indonesia

[unable to retrieve full-text content] Tak Adil Bagi RI, Menperin Tolak Proposal Investasi Rp1,5 T dari Apple    CNN Indonesia Pemerintah...